SURABAYA (Wartransparansi.com) – Tim putra Indonesia akhirnya jumpa India di babak final turnamen bulutangkis beregu putra Piala Thomas setelah menyingkirkan Jepang di partai semifinal yang digelar di Lapangan 2 Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (13/5/2022). Dalam pertandingan yang berlangsung hingga tengah malam itu, Indonesia menang 3-2 atas Jepang.
Tunggal ketiga Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito menjadi penentu kemenangan Indonesia setelah menang straight set 21-17 dan 21-10 atas tunggal ketiga Jepang Kodai Naraoka. Sebelumnya, di partai pertama yang menampilkan tunggal putra, Antoni Sinisuka Ginting menang rubber set atas tunggal nomor satu Jepang Kento Momota dengan 21-13, 14-21 dan 21-12. Demikian juga di partai kedua, ganda dadakan Indonesia Kevin Sanjaya Sukamulja/Mohammad Aksan juga menang rubber set 22-20, 8-21 dan 24-22 atas juara dunia asal Jepang Takuro Hoki/Yoko Kobayashi.
Namun, di dua partai berikutnya, yakni tunggal putra Jonatan Christie dan ganda kedua Fajar Alfian/Mohamad Rian Ardianto kalah. Jojo –panggilan akrab Jonatan Christie dikalahkan oleh Kenta Nisimoto dengan dua set langsung 20-22, 21-13. Sementara Fajar/Rian ditundukkan Akira Koga/Yuta Watanabe dengan rubber set 14-21, 21-13 dan 18-21.
Sebagai juara bertahan, Antoni Sinisuka Ginting dan kawan-kawan akan ditantang India yang secara mengejutkan menyingkirkan Denmark 3-2 di lapangan satu tempat yang sama. Babak final akan berlangsung Minggu (15/5/2022). (sr)
Hasil Pertandingan Piala Thomas: Indonesia vs Jepang