JAKARTA (WartaTransparansi.com) – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tetap menggelar pelantikan pegawai untuk menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Selasa (1/6/2021). Pelantikan ini akan diikuti 1.271 pegawai yang lulus asesmen Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).
“Pelantikan akan diikuti oleh 1.271 pegawai secara daring dan luring di aula Gedung Juang KPK pada Selasa, 1 Juni 2021 pukul 13.30 WIB,” kata Plt Jubir KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Senin (31/5/2021) malam.
Ali mengatakan, hanya 53 perwakilan pegawai dan pejabat struktural yang hadir secara langsung. Hal ini, kata Ali mengutip rri.co.id, untuk memastikan penerapan protokol kesehatan.
“Selebihnya pegawai mengikuti pelantikan melalui aplikasi daring dan wajib melakukan absensi serta menunjukkan bukti kehadiran,” katanya.