banner 728x90
Opini  

PDIP Naikkan Layang-Layang Mempesona

PDIP Naikkan Layang-Layang Mempesona
Djoko Tetuko Abdul Latief

Ketika itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman menyampaikan, hingga Minggu (8/7/2018), pukul 17.00 WIB, 111 daerah di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota telah menyelesaikan rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara pada Pilkada Serentak 2018. Dan khusus Pilgub Jateng, Ganjar-Yasin memperoleh persentase 58,78 persen dengan perolehan 10.362.694 suara. Sementara itu, pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah memperoleh persentase 41,22 persen dengan perolehan 7.267.993 suara.

Kemenangan sangat jauh, ibarat main layang-layang walaupun lawan sudah memberikan corak dan warna berusaha sama, tetapi masakan berbeda. Sehingga di udara layang-layang PDID ada rasa kiai kharismatik. Hal itu sama dengan kemenangan beberapa layang-layang. Perhitungan suara dengan pendukung (penonton) fanatik maupun penonton abu-abu, diperkuat pengaruh tokoh agama dan tokoh masyarakat. Apalagi cenderung demokratis dan kharismatik, maka tinggal menunggu takdir kemenangan sang layang-layang.

Jum’at (17/72020), secara virtual Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengumumkan tahap kedua 45 pasangan calon kepala daerah Pilkada Serentak 2020. secara virtual, di Jakarta.

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto ikut menyaksikan langsung pembacaan nama-nama pasangan calon tersebut. Kebetulan atau sudah direncanakan putra Presiden Joko Widodo pada nomor urut 25. Disebutkan Kota Surakarta, Jawa Tengah: Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa. Angka 25 dalam bahasa Jawa (selaweh, selalu luwah luweh) selalu berlebihan. Pesan ini juga layang-layang penuh dengan makna dan begitu taktik serta strategis.

PDIP masih menyiapkan layang-layang bercorak atau sengaja meminjam gambar kekuatan lain, beberapa daerah termasuk Kota Pahlawan Surabaya. Tentu semua menunggu teka-teki politik pasangan calon melayang-layang di udara, punya kekutan berapa lama, punya kekuatan mempesona seperti apa, dan tentu saja daya tarik bagi siapa saja. Serta memenangkan kontes itu sendiri.

Sebagai penguasa Pemilu 2019, sekedar mengingatkan bahwa PDIP cenderung bertambah dukungan secara signifikan. Berikut perolehan suara partai-partai pada Pemilu Legislatif 2019 yang telah ditetapkan KPU.

1. PDI-P: 27.053.961 (19,33 persen)
2. Gerindra: 17.594.839 (12,57 persen
3. Golkar: 17.229.789 (12,31 persen)
4. PKB: 13.570.097 (9,69 persen)
5. Nasdem: 12.661.792 (9,05 persen)
6. PKS: 11.493.663 (8,21 persen)
7. Demokrat: 10.876.507 (7,77 persen)
8. PAN: 9.572.623 (6,84 persen)
9. PPP: 6.323.147 (4,52 persen)
10. Perindo: 3.738.320 (2,67 persen)
11. Berkarya: 2.929.495 (2,09 persen)
12. PSI: 2.650.361 (1,89 persen)
13. Hanura: 2.161.507 (1,54 persen)
14. PBB: 1.099.848 (0,79 persen)
15. Garuda 702.536 (0,50 persen)
16. PKPI 312.775 (0,22 persen)..(jt)