KEDIRI (WartaTransparansi.com) – Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) mengunjungi Polres Kediri Kota untuk mengadakan silaturahmi dengan Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji. Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara KNPI dan kepolisian dalam berbagai program kepemudaan dan keamanan.
“KNPI dan Polri sebelumnya sudah erat. Kepengurusan tahun ini kita tingkatkan lagi untuk kolaborasi program-program yang bisa membangun Kota Kediri lebih baik,” kata Ketua DPD KNPI Munjidul Ibad, Selasa (29/7/2024).
Ia mengatakan bahwa dengan silaturahmi dan koordinasi ini, diharapkan hubungan KNPI dengan Polri, khususnya Polres Kediri Kota, semakin baik dan dapat bersinergi. Sejumlah program kolaboratif juga diharapkan dapat dilaksanakan oleh KNPI dan Polri ke depannya.
Di antaranya adalah upaya bersama untuk melawan peredaran narkoba dan obat-obatan terlarang, khususnya di kalangan pemuda. Selain itu, terdapat juga upaya untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Ke depannya, KNPI Kota Kediri berencana untuk mengundang Polres Kediri Kota sebagai narasumber dalam berbagai pelatihan kepemudaan. Di antaranya, pelatihan tentang ketahanan pemuda dan pembentukan jiwa kepemimpinan.
“Dialog tadi penuh kehangatan. Kapolres juga berterima kasih atas kehadiran kami. Yang penting adalah tali silaturahmi antara KNPI dan Polri terjaga. Ini salah satu program KNPI dalam bidang keamanan ketertiban, kepemudaan,” imbuh aktivis yang akrab disapa Bung Ibad.
Ke depannya, kata Bung Ibad KNPI Kota Kediri berencana untuk mengundang Polres Kediri Kota sebagai narasumber dalam berbagai pelatihan kepemudaan. Di antaranya, pelatihan tentang ketahanan pemuda dan pembentukan jiwa kepemimpinan.
“Kita bisa bersama-sama mewujudkan zero narkoba untuk pemuda. Lalu sinergi pemuda dan Polri dalam keamanan dan kondusifitas,” urai Bung Ibad.
Sementara itu, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji mengapresiasi kunjungan silaturahmi pengurus KNPI sebagai wujud sinergitas dan kolaborasi dalam upaya untuk memajukan Kota Kediri.
AKBP Bramastyo, pun juga berpesan kepada seluruh pemuda di Kota Kediri agar tetap semangat dalam menjalankan tugas masing-masing sesuai kapabilitas dan bidang yang ditekuni.
“Terima kasih kami sangat senang dan bahagia. saya berharap sinergitas ini dapat dipertahan dan ditingkatkan melalui kegiatan-kegiatan bersama Polres Kediri Kota dan KNPI,” kata AKBP Bramastyo.
Untuk diketahui, dalam agenda silaturahim tersebut, Ketua DPD KNPI Kota Kediri beserta para pengurus diterima langsung oleh Kapolres Kediri AKBP Bramastyo Priaji, Kabag Ops Polres Kediri Kota AKBP Abraham Sisik dan Kasat Intelkam Polres Kediri Kota AKP Agus Tanto.