Surabaya – Brigjen Mohammad Iqbal akhirnya kembali. Iqbal kembali ke Surabaya dalam jabatan barunya sebagai Wakapolda Jatim.
Jabatan baru itu diemban Iqbal berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2014/VIII/KEP/2018 dan ST/2015/VIII/KEP/2018 tertanggal 13-8-2018. #
Di Jatim khususnya Surabaya, Iqbal pernah menjabat sebagai Kasat Lantas Polwiltabes Surabaya (2007), Wakapolwitabes Surabaya (2010), dan Kapolrestabes Surabaya (2016). Sementara untuk jabatan di Jatim, lulusan Akpol 1991 ini pernah menjabat sebagai Koorspri Kapolda Jatim (2005), Kapolres Gresik (2008), dan Kapolres Sidoarjo (2009).
Iqbal akan menggantikan posisi Brigjen Pol Widodo Eko Prihastopo yang akan menduduki jabatan barunya sebagai Kapolda Riau. Sementara posisi Iqbal sebagai Karo Penmas Div Humas Polri digantikan oleh Brigjen Pol Dedi Prasetyo yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Kalteng.
Selain Wakapolda, Polda Jatim juga bakal kedatangan pimpinan baru. Irjen Pol Machfud Arifin bergeser ke Analis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri. Machfud akan digantikan oleh Irjen Pol Luki Hermawan. Sebelumnya Luki menjabat sebagai Wakabaintelkam Polri.