banner 728x90

Ketua KPU Magetan : “Tunggu Hasil Resmi Dari KPU”

Ketua KPU Magetan : “Tunggu Hasil Resmi Dari KPU”
Ketua KPU Magetan Fahrudin

MAGETAN (Wartatransparansi.com) – Pasca hari pungutan suara 14 Februari 2024 lalu, banyak beredar di media sosial di wilayah Kabupaten Magetan tentang hasil pemilu dan nama nama Calon legislarif jadi yang akan duduk di DPRD Magetan periode 2024 – 2029. Siapa yang bakal duduk di Legislatif mendadak bermunculan di jagat maya seperti medsos maupun group group WA.

Menanggapi hal ini Ketua KPU Magetan Fahrudin mengakui banyak sekali versi data perolehan kursi seperti itu yang beredar dimasyarkat, yang dapat dilihat di media sosial. “Banyak versi yang beredar perolehan kursi yang didapat partai partai peserta pemilu di Magetan,” ujar Fahrudin.