Dalam kesempatan ini Mas Pj, sapaan akrab Ali Kuncoro juga menyapa para petugas pelipat surat suara yang mayoritas adalah ibu-ibu. Kepada para petugas pelipat suara, ia berpesan untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu mendatang.
“Ibu-ibu yang telah bekerja membantu proses penyortiran dan pelipatan surat suara ini, Jangan lupa besok tanggal 14 Februari 2024 datang ke TPS untuk menyalurkan suara,” pesan Ali Kuncoro.
Ketua KPU Kota Mojokerto menyampaikan semua surat suara mulai dari surat suara untuk pemilihan anggota DPRD Kota, DPRD Provinsi, DPRD RI, DPD dan Presiden sudah diterima dan tersimpan di gudang logistik KPU.
“Semua surat suara sudah diterima, mulai dilipat sejak 9 Januari dan diperkirakan pelipatan selesai maksimal 16 Januari 2024,” jelas Amin.
Ketua KPU Kota Mojokerto menambahkan bahwa sejauh ini surat suara yang sudah selesai dilipat adalah surat suara untuk DPR RI. Sedangkan surat suara yang lainnya masih proses penyortiran dan pelipatan.
“Surat suara yang sudah dilipat sesuai kebutuhan adalah surat suara untuk DPR RI sebanyak 106.935 lembar. Selama proses penyortiran dan pelipatan juga ditemukan surat suara yang rusak sebanyak 59 lembar, nanti akan dibuatkan berita acara untuk diganti dengan surat suara yang baru,” pungkasnya..(*)