SURABAYA (Wartatransparansi.com) – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Timur siap meluncurkan program Pemusatan Latihan Daerah proyeksi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh dan Sumatera Utara.
Puslatda menjelang digelarnya PON XXI 2024 yang rencananya dihelat pada September 2024 mendatang, kumungkinan dimulai pertengahan Januari atau awal Februari 2024.
“Usai cabang olahraga menggelar babak kualifikasi PON XXI 2024, bisa dikatakan Puslatda 2023 telah berakhir. Dan saat ini atlet sudah dikembalikan ke pengprov masing-masing. Kami berharap mereka tetap berlatih sambil menunggu Puslatda 2024 kita mulai lagi,” kata Direktur Bapel Puslatda KONI Jatim, Dr Irmantara Subagio, M.Kes, Senin 11 Desember 2023.
Menurut Ibag, sapaan akrab Irmantara Subagio, saat ini KONI Jatim dan Bapel Puslatda sedang mengevaluasi hasil babak kualifikasi PON XXI masing-masing cabor dan mulai memilih dan memilah siapa atlet yang akan masuk dalam Puslatda Jatim 100/2024.





