Pemain Persebaya Rame-Rame Pergi di Putaran Kedua Liga 1

Pemain Persebaya Rame-Rame Pergi di Putaran Kedua Liga 1
Pemain asing Persebaya Ze Valente dikabarkan meninggalkan Persebaya di putaran kedua untuk bergabung dengan Persija Jakarta.

Momen itu yang akan dimanfaatkan oleh Persija untuk mendatangkan eks pemain PSS Sleman tersebut. Mendengar kabar itu, Presiden Persija, Mohamad Prapanca, angkat bicara. Kepada awak media, Prapanca tidak mau menjawab isu tentang Ze Valente. Ia hanya menegaskan bahwa pada putaran kedua nanti Persija akan mendatangkan pemain asing baru. “Pokoknya sudah ada beberapa kandidat pemain untuk putaran kedua nanti,” kata Prapanca. “Keputusannya ada di pelatih,” lanjutnya.

Persija saat ini mempunyai lima pemain asing yang tampil di Liga 1 2023/2024. Kelima pemain itu adalah Maciej Gajos, Ryo Matsumura, Marko Simic, Ondrej Kudela, dan Oliver Bias.

Untuk pemain lokal, Muhammad Alwi Slamat, bek kiri berusia 23 tahun yang kini memasuki musim ke-3 bersama Persebaya Surabaya ini  dikabarkan menuju pintu keluar Persebaya Surabaya. Dia sempat aan masuk rombongan tim yang bertandang ke markas Bali United pada pekan lalu (20/10/2023), namun ternyata malah ditinggal di Surabaya.

Kabarnya, Alwi termasuk pemain yang akan dilepas Persebaya memasuki putaran kedua. Pihak klub yang mengumumkan pelepasan gelandang berusia 24 tahun itu. Pelatih Persebaya, Josep Gombau, enggan angkat bicara soal rumor ini. Dia mengaku hanya fokus untuk melatih tim dan tidak mau menyebut siapa-siapa saja pemain yang bakal out pada putaran kedua. “Saya baru satu bulan di sini (Persebaya Surabaya). Lalu, tiba-tiba saya bilang ke pemain kalau dia akan dicoret. Saya rasa itu tidak adil,” kata pelatih berpaspor Spanyol itu.

Di sisi lain, muncul kabar sudah ada dua klub Liga 1 lain yang siap menampung Alwi Slamat pada putaran kedua. Mereka adalah Persita Tangerang dan Persis Solo. Persita bahkan dikabarkan sudah berkomunikasi dengan mengirim tawaran resmi. (*)