Politisi Muda Golkar Minta Ahok dan Andre Rosiade Menjaga Sopan Santun Dalam Ucapan

Politisi Muda Golkar Minta Ahok dan Andre Rosiade Menjaga Sopan Santun Dalam Ucapan

JAKARTA (WartaTransparansi.com)  – Politisi muda Partai Golkar M. Rafik Perkasa Alamsyah meminta Ahok atau Basuki Tjahaja Purnama untuk bersikap santun dan belajar dari pengalaman kasus hukum yang menjeratnya.

Ahok kata Ketua Umum Aliansi Masyarakat untuk Nawacita (Al Maun) juga harus belajar dari kekalahan di Pilkada DKI Jakarta, karena omongan-nya yang kontroversial.

“Kritik Ahok kepada Pertamina  seharusnya disampaikan secara santun dan prosedural. Sebagai seorang tokoh seharusnya statemen-statemem politik-nya itu sejuk dan positif,” ujar Rafik sapaan akrabnya, saat dihubungi Selasa (22/09/2020).

Menurutnya, PT. Pertamina jangan disalahkan terus dengan serampangan. Sebab katanya, bagaimanapun Pertamina punya sisi prestasi dan dedikasi yang baik.

“Contohnya dalam kondisi covid 19, PT. Pertamina mampu mempertahankan kinerja yang baik. Dimana menghapus PPN dan PPh kepada mitra pengusaha dan pengecer gas LPG, sehingga meringankan beban di tengah himpitan ekonomi dan tetap bisa dirasakan LPG murah,” jelas Rafik.

Lanjut Rafik, dalam perihal menangani kinerja di internal Pertamina, Ahok bisa melakukan komunikasi dan pendekatan secara personal dan humanis. Kata dia, manusia itu punya perasaan, jadi kalau  disentuh secara personal pasti akan ada kesadaran.

“Ahok lupa bangsa Indonesia itu adat budaya nusantara itu sangat halus dan santun, serta beradab dalam berdialektika dan komunikasi. Berbeda dengan bangsa asing lain mengedepankan akal dan logika,” katanya.