Persebaya di Tahan Imbang Arema Fc Pada Derby Jawa Timur

Persebaya di Tahan Imbang Arema Fc Pada Derby Jawa Timur

SURABAYA (WartaTransparansi.com) — Persebaya Surabaya harus puas berbagi angka setelah ditahan Arema FC 1-1 dalam lanjutan BRI Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (22/11/2025). Bajol Ijo tertinggal lebih dulu sebelum bangkit dan menyamakan kedudukan untuk mengamankan satu poin.

Sejak awal laga, Persebaya tampil agresif. Bruno Moreira mendapat peluang cepat pada menit ke-5, namun tembakannya masih melebar. Milos Raickovic kembali mengancam di menit ke-25, tetapi sepakannya belum menemui sasaran.

Persebaya terus menekan. Tendangan bebas Gali Freitas di menit ke-30 memaksa kiper Arema, Lucas Frigeri, melakukan penyelamatan gemilang. Penjaga gawang asal Brasil itu kembali menggagalkan dua peluang emas Persebaya masing-masing melalui Arief Catur (42’) dan Dejan Tumbas pada masa injury time babak pertama.

Arema hampir mencuri gol jelang turun minum lewat aksi Dalberto, namun Ernando Ari tampil sigap untuk menjaga gawang Persebaya tetap aman. Babak pertama pun berakhir tanpa gol.

Memasuki babak kedua, petaka menghampiri Persebaya. Umpan silang Arema yang coba dihalau Dime Dimov justru berbelok ke gawang sendiri pada menit ke-63, membuat Bajol Ijo tertinggal 0-1.