Mengemudikan RRI Mengawal Suara NKRI

Mengemudikan RRI Mengawal Suara NKRI

dari sini Indonesia masih Ada

dari sini Indonesia masih ada

dari sini Indonesia Masih ada

Apakah ke depan suara NKRI terus diperkuat ?

InsyaAllah, sekarang semua kemampuan kita kerahkan untuk pembaharuan program, memadukan seluruh kekayaan budaya Indonesia, merestorasi dalam Saraswati, mengkampanyekan potensi alam Indonesia, menginformasikan seluruh program pemerintah, mengajarkan kritik konstruktif, melatih bicara yang baik-baik. Itulah Indonesia. Itulah suara RRI bernafas NKRI.

Program prioritas ?

Semua prioritas tetapi kita adalah satu kesatuan utuh dari Sabang sampai Merauke.

Misalnya apa garis besar program itu ?

Menyesuaikan kemampuan SDM, mengutamakan kebersamaan dan kesamaan mendulang informasi dalam semua program.

Apakah ada semacam pedoman?

Pedoman penyiaran sudah pasti ada dan itu mendekati semacam kewajiban, sesuai Tri Prasetya.

Apalagi Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengharapkan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) membumikan Tri Prasetya RRI dalam setiap konten siaran sesuai dengan perkembangan zaman dan teknologi.

Jadi ke depan RRI seperti apa ?

RRI ke depan seperti “Mall Media Elektronik berbasis Digital”. Menjaga nusantara dengan mengawal kemajemukan budaya, adat istiadat, dan warna warni Indonesia sebagai Bhineka Tunggal Ika, sebagai penguatan NKRI.

Apalagi, pak Menteri Kominfo mengharapkan LPP RRI menerapkan dan mengupdate  kembali Tri Prasetia RRI melalui fasilitas, infrastruktur, sarana prasarana yang semakin modern ini. Dengan memproduksi konten yang dapat menjaga falsafah dan konsensus nasional.

Salah satu pembaharuannya apa?

Di RRI sekarang ini sudah ada National Integrated News Room di  Galeri Tri Prasetya, Gedung RRI Pusat, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta.

RRI Play Go, sudah memberikan warna warni Informasi sejati dengan kekuatan suara seluruh anak negeri, suara seluruh ibu pertiwi, suara tiada henti menyuarakan “merah putih”. Menjaga NKRI, Mengawal NKRI. Itulah suara NKRI. (@)

Keberadaan fasilitas dan inftastruktur lebih modern dan mumpuni karena LPP RRI wajib menjaga suara NKRI.

Selengkapnya Baca Juga KoranTransparansi Terbit Jumat (21/8/2020)