banner 728x90

Kemuliaan Jum’at dan Sedekah

Kemuliaan Jum’at dan Sedekah
Ferry Izmirzha

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuhu

Tidak diragukan lagi bahwa hari Jum’at merupakan hari yang paling utama dari semua hari dalam sepekan.
Jum’at adalah hari yang penuh barakah.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala mengkhususkan hari Jum’at ini hanya bagi kaum Muslimin dari seluruh kaum dari ummat ummat terdahulu

Hal ini sebagaimana yang diriwayatkan dari Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu bahwa Nabi bersabda :

“Sebaik-baik hari dimana matahari terbit di saat itu adalah hari Jum’at. Pada hari ini Adam diciptakan, hari ketika ia dimasukan ke dalam Surga dan hari ketika ia dikeluarkan dari Surga, dan hari Kiamat tidak akan terjadi kecuali pada hari Jum’at.”
(HR Bukhari dan Muslim)

Demikian juga masih dari Abu Hurairah dan Hudzaifah, Nabi bersabda :

Allah menyimpangkan kaum sebelum kita dari hari Jum’at. Maka untuk kaum Yahudi adalah hari Sabtu, sedangkan untuk orang-orang Nasrani adalah hari Ahad, lalu Allah membawa kita dan menunjukan kita kepada hari Jum’at.
(HR Muslim)

Oleh karena hari Jum’at adalah hari yang penuh berkah maka dianjurkan bagi setiap muslim untuk bersemanagat memperbanyak ibadah yang disyariatkan pada hari Jum’at baik ibadah yang wajib seperti shalat Jum’at ataupun yang sunnah, seperti mandi untuk shalat Jum’at, bersegera berangkat menuju shalat Jum’at, memperbanyak sholawat, berdoa karena doa di hari Jum’at mustajab, termasuk dalam hal ini adalah bersedekah.

Adapun dalil tentang amalan sedekah secara spesifik dihari Jum’at adalah sebagaimana yang diriwayatkan dalam hadits berikut ini :

Imam An Nassai mengatakan

Bab seorang Imam menganjurkan (kepada para jamaah) untuk bersedekah pada hari Jjum’at dalam khutbahnya

Lalu beliau rahimahullah membawakan hadits Abu Sa’id Radhiyallahu ‘Anhu ia mengatakan :