Minggu, 6 Oktober 2024
31 C
Surabaya
More
    Jawa TimurSurabayaBom Meledak di Tiga Gereja Besamaan, Tiga Meninggal dan Sebelas Luka Luka

    Bom Meledak di Tiga Gereja Besamaan, Tiga Meninggal dan Sebelas Luka Luka

    SURABAYA – Warga Surabaya dikejutkan dengan adanya bom yang meledak di tiga tempat yang waktunya hampir bersamaan pada Minggu (13/5/2018). Sampai berita ini diturunkan ada tiga orang meninggal dan sebelas luka luka dan kini di rawat di rumah sakit Dr Soetomo Surabaya.

    Identifikasi para korban masih dilakukan pihak kepolisian. Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Mahfud Arifin, Pangdam V Brawijaya dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo juga telah datang di TKP (Tempat kejadian Perkara) di Gereja Jalan Ngagel Surabaya.

    Bom pertama meledak pada pukul 07.30 di Gereja Jalan Ngakel Tak Bercela, Gereja GKI Wonokromo pada pukul 08.00 dan satunya lagi, lima menit kemudian Bom meledak di Gereja di Kawasan jalan Arjuno Surabaya.

    Baca juga :  SWCF 2024 Kerek Seni dan Budaya Surabaya ke Dunia Internasional

    Dalam waktu hampir bersamaan Bom meledak di tiga Gereja di Surabaya .Sedikintya 3 orang meninggal dan 11 mengalami luka luka.
    Dalam waktu hampir bersamaan Bom meledak di tiga Gereja di Surabaya .Sedikintya 3 orang meninggal dan 11 mengalami luka luka.

    Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera yang ada di tempat kejadian membenarkan adanya bom meledak tesebut. Peristiwa itu meledak ketika para jamaat Gereja sedang melakukan ibadah.

    Mengenai siapa siapa yang meninggal tersebut pihak Kepolisian tengah melakukan penyelidikan. Yang meninggal dua orng di Geeja Ngagel dan satu orang meninggal di Gereja Wonokromo.

    “Kami lihat terjadi upaya bunuh diri yang sudah diidentifikasi,” tegas Frans Barung Mangera.

    “Ada total 13 korban luka-luka yang saat ini dibawa ke rumah sakit. Dua dari anggota kepolisian yang tengah berjaga dan 11 masyarakat,” ujarnya. Dia berjanji akan terus memperbarui informasi yang ada kepada masyarakat.

    Baca juga :  Tepat Tujuh Hari, Ribuan Jamaah Tahlil Doakan alm M Sutojoyo Sulthana Nashir

    “Kita berduka di tengah kedamaian rakyat Indonesia ada kejadian. Kami mohon doa kepada masyarakat Indonesia. Kami akan buka media center,” tuturnya. (min)

    Reporter : Amin Istighfarin

    Editor : Nakula

    Redaktur : WartaTransparansi.com

    COPYRIGHT © 2018 WartaTransparansi.com

    Berita Terkait

    Jangan Lewatkan