Ratusan Ganjarist Magetan Gabung Ganjar Pranowo Menyapa Relawan di GOR Sidoarjo

Ratusan Ganjarist Magetan Gabung Ganjar Pranowo Menyapa Relawan di GOR Sidoarjo

MAGETAN (Wartatransparansi.com) – Ratusan relawan yang tergabung dalam Ganjarist Magetan berangkat ke GOR Delta guna menghadiri kegiatan Ganjar Pranowo Bakal Calon Presiden dari PDI Perjuangan, Sabtu (10/6/2023)

Di Sidoarjo Ganjar Pranowo akan menyapa relawan dan akan melakukan orasi kebangsaan pada. Acara yang bertema Relawan Ganjar Pranowo Merawat Jiwa Nusantara akan dihadiri puluhan relawan se Jawa Timur.

Koordinator Relawan Ganjarist Magetan Agus Suyanto mengatakan sebanyak 358 ganjarist Magetan berangkat menuju Sidoarjo dengan menggunakan 6 armada bus yang diberangkatkan dari depan GOR Ki Mageti pagi tadi.” Kita berangkat ke Sidoarjo guna mendengarkan orasi kebangsaan dari Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden dari PDI Perjuangan,” ungkap Agus Suyanto.