Edi menambahkan, pihaknya juga akan mengoptimalkan personel Satreskrim Polrestabes Surabaya untuk menungkap dan menangkap para pelaku curnamor di Kota Surabaya.
“Kami akan optimalkan personel yang ada. Kita akan sebar mereka ke titik rawan yang telah kami tentukan berdasarkan hasil evaluasi kami,” ujarnya.
Dalam penumpasan kejahatan Curamor, Edi juga meminta semua pihak bekerjasama termasuk masyarakat agar juga waspada. Mulai dari memarkir kendaraan selalu dikunci dan tidak parkir sembarang.
“Segera laporkan ke Call Center 110 jika mengalami kejadian kejahatan apapun di Kota Surabaya. Kami akan segera tindak lanjuti,” tandas Edy. (rid/ais)