BANDUNG (Wartatransparansi.com) -Bhayangkara FC berhasil meraih tiga poin penting dalam laga babak 8 besar Grup Y Liga 2 Indonesia 2025 setelah menundukkan tuan rumah PSKC Cimahi dengan skor tipis 1-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (27/1/2025).
Gol semata wayang Bhayangkara FC dicetak oleh Ilija Spasojevic pada menit ke-39 melalui tendangan akrobatik balik badan. Gol tersebut menjadi pembeda dalam laga yang berlangsung sengit ini.
Meski kalah, PSKC Cimahi sebenarnya mendominasi jalannya pertandingan. Tim tuan rumah tampil agresif sejak menit awal dan menciptakan sejumlah peluang emas. Namun, buruknya penyelesaian akhir serta solidnya penjaga gawang Bhayangkara FC membuat PSKC gagal mengonversi peluang menjadi gol.