Pada menit ke-77, Bhayangkara FC harus bermain dengan sepuluh pemain setelah M Hargianto terkena kartu merah akibat pelanggaran keras terhadap pemain PSKC Cimahi. Keunggulan jumlah pemain membuat PSKC semakin gencar menekan, namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-0 tetap bertahan untuk kemenangan tim tamu.
Kekalahan ini membuat PSKC Cimahi harus bekerja ekstra keras di laga-laga selanjutnya untuk menjaga peluang mereka lolos ke semifinal. Sementara itu, kemenangan Bhayangkara FC memperbesar peluang mereka untuk melaju ke semifinal Liga 2 Indonesia 2025. (*)