Jember  

Bupati Fawait Dorong Budaya Literasi dan Kesadaran Usia Ideal Kehamilan

Bupati Fawait Dorong Budaya Literasi dan Kesadaran Usia Ideal Kehamilan
Bupati Jember Muhammad Fawaid berkunjunglah ke SMPN 1 Kencong

JEMBER (WartaTransparansi.com) – Hari ke 2 Kegiatan Bunga Desaku di Kecamatan Kencong Bupati Jember, Gus Fawait berkunjung ke SMPN 1 Kencong.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati menyampaikan sejumlah pesan penting yang bukan hanya relevan bagi dunia pendidikan, tetapi juga berkaitan langsung dengan upaya jangka panjang Pemerintah Kabupaten Jember dalam menurunkan angka stunting, AKI (Angka Kematian Ibu), dan AKB (Angka Kematian Bayi).

Di hadapan para siswa, guru, serta jajaran pendidik yang hadir, Bupati Fawait mengaku merasakan kebahagiaan tersendiri karena bertemu dengan sebuah komunitas guru yang tengah mengkampanyekan kegemaran menulis.

Menurutnya, gerakan seperti ini harus diperkuat karena membaca dan menulis merupakan fondasi penting dalam membangun generasi yang maju, Sabtu (22/11/2025)

“Saya bahagia hari ini melihat ada komunitas guru yang mengkampanyekan senang menulis. Guru saya dulu pernah berkata bahwa kalau ingin sukses, kita harus banyak membaca dan harus banyak menulis. Itu yang saya pegang sampai hari ini,” terangnya.

Bupati juga Fawaid juga menegaskan bahwa pemerintah daerah melalui Dinas terkait akan memberikan dukungan penuh bagi para guru maupun masyarakat yang memiliki minat dan potensi dalam bidang literasi, pengembangan karya tulis, hingga proses kreatif lainnya.