KEDIRI (WartaTransparansi.com) – Bupati Kediri terpilih Hanindhito Himawan Pramana dan Wakil Bupati terpilih Dewi Mariya Ulfa menjalani pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri sebagai bagian dari tahapan sebelum pelantikan. Keduanya dinyatakan dalam kondisi sehat dan siap mengikuti pelantikan serta retreat kepala daerah.
Mas Dhito, sapaan akrab Hanindhito, memastikan bahwa hasil pemeriksaan kesehatannya berada dalam batas normal, begitu juga dengan Mbak Dewi. Dengan kondisi prima, keduanya optimistis menjalani prosesi pelantikan yang dijadwalkan pada 20 Februari 2025 di Istana Negara, serta retreat kepala daerah di Magelang setelahnya.
Hal tersebut diketahui dari beberapa hasil pemeriksaan kesehatan. Dikatakan Mas Dhito, hasil tekanan darah diangka 129/92 , gula darah 78, kolesterol 160, serta asam urat 6,2.
“Tidak ada kendala semua masih di batas normal, begitu juga dengan Wabup, kami berdua siap menjalani pelantikan dan retreat di Magelang,” kata Mas Dhito usai melakukan cek kesehatan dan registrasi, Minggu 16 Februari 2025.
Dikatakan Mas Dhito, untuk menjalani pelantikan dan retreat, pihaknya tidak memiliki persiapan khusus. Pun demikian pihaknya akan tetap menjaga kesehatan agar tetap bugar.