Blitar  

Kembalikan Formulir ke Demokrat, Mak Rini Pastikan Maju Bupati Blitar

Kembalikan Formulir ke Demokrat, Mak Rini Pastikan Maju Bupati Blitar
Mak Rini saat mengembalikan formulir pendaftaran ke partai Demokrat
BLITAR (Wartatransparansi.com) – Rini Syarifah calon Bupati Blitar dari PKB kembalikan berkas formulir pendaftaran ke Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Blitar. Petahana Bupati Blitar tersebut didampingi oleh struktur PKB dan sejumlah kader, Selasa (16/07/2024).
Pada kesempatan tersebut, Rini Syarifah yang akrab di panggil Mak Rini mengungkapkan, kedatangannya ke Partai Demokrat untuk mengembalikan berkas pendaftaran pencalonanya ke Partai Demokrat. Pengembalian berkas tersebut untuk mendukung pencalonannya sebagai kepala daerah Kabupaten Blitar.
“Hari ini saya bersama rombongan PKB datang untuk mengembalikan formulir pendaftaran ke Partai Demokrat. Alhamdulillah disambut lengkap semua jajaran DPC Partai Demokrat Kabupaten Blitar,” kata Mak Rini, Selasa (16/7/2024).
.
Saat ditanyai soal calon wakilnya, kepala daerah perempuan pertama Kabupaten Blitar ini, mengaku masih belum menentukannya. pihaknya akan menjalin komunikasi dulu baik internal PKB atau partai lain.
“Semoga niat baik kami ini dapat ditindaklanjuti, dan mudah-mudahan rekomnya turun pada kami. Karena kami dengan Demokrat ini juga teman lama, baik di dewan maupun secara personal,” ungkapnya.
Diketahui Mak Rini sendiri secara resmi telah mendaftakan dirinya ke PKB beberapa waktu yang lalu dan berkomunikasi dengan sejumlah partai politik. Menurut Mak Rini keputusannya untuk maju kembali tak lepas pula dari dawuh para kiai untuk maju kembali.
PKB Kabupaten Blitar sukses mendapat tambahan 2 kursi di DPRD Kabupaten Blitar, dari semula 9 kursi menjadi 11 kursi, 20 persen dari total jumlah kursi di DPRD Kabupaten Blitar. Artinya, PKB mempunyai kesempatan untuk mengusung sendiri calon pada Pilkada 2024.(*)