MAGETAN (Wartatransparansi.com) – Warga Desa Selorejo Kecamatan Kawedanan yang terdampak bau limbah dan lalat dari kandang ayam PT Cio Mas kompak menolak bingkisan/parcel lebaran.Jelang lebaran ini PT Cio mas memberikan bingkisan lebaran kepada warga terdampak akibat lalat yang disebabkan dari Kandang Ayam.
Gunadi direktur LPKN Jatim sekaligus warga Desa Selorejo Kecamatan Kawedanan membenarkan adanya penolakan dari warga terdampak dari Kandang ayam PT Ciomas.” Benar warga tolak pemberian bingkisan dari PT Ciomas” Ujar Gunadi.Mereka enggan menerima selama permasalahan belum terselesaikan.
Dijelaskan Gunadi, banyak warga yang mendorong dan menyampaikan agar ada kesepakatan untuk menolak bingkisan lebaran, dengan berbagai alasan, tapi pada dasarnya alasan warga agar permasalahan diselesaikan bahkan minta keberadaan kandang ditutup
Disampaikan Gunadi, warga menolak dari informasi yang diberikan padanya, jika sampai menerima bingkisan, sama saja pihak PT Ciomas meremehkan keberadaan warga Selorejo yang terdampak.Selain itu juga akan memalukan lingkungan yang terdampak.
Sementara beberapa warga menyampaikan jika telah diberi bingkisan, namun ditolaknya karena dengan bingkisan setahun sekali, namun dampak lalatnya bertahun tahun menyengsarakan masyarakat.” Kita sepakat tidak terima bingkisan,” ujar beberapa warga. (*)