Jadwal Liga 2 2022-2023 Belum Jelas, Deltras Pilih ke Vietnam

Jadwal Liga 2 2022-2023 Belum Jelas, Deltras Pilih ke Vietnam

Lebih lanjut, Amir menyebut, mereka juga ingin membawa nama Deltras ke kancah internasional di luar negeri. Undangan itupun ditanggapi dengan tangan terbuka oleh manajemen Deltras.

Terlebih, The Lobster juga pernah mendapat undangan bermain di luar negeri dan bukan kali ini saja. Pada musim 2011-2012, skuad U-18 Deltras partisipasi di Copa Singapura dan berhasil menjadi juara.

Pada tahun yang sama, skuad U-21 The Lobster juga melakoni pertandingan persahabatan dengan salah satu tim kampus asal Jepang, Jufa FC di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Bahkan pada 2008 saat Deltras Sidoarjo bersiap ke Indonesia Super League, The Lobster uji coba dengan klub elite Liga Singapura, Sydney Fc juga di Gelora Delta. (sr)