Jumat, 29 Maret 2024
29 C
Surabaya
More
    Jawa TimurPasuruanAJPB Pasuruan Desak Kejagung Laporkan Alvin Lim

    AJPB Pasuruan Desak Kejagung Laporkan Alvin Lim

    PASURUAN (WartaTransparansi.com) – Tak kenal maka tak sayang, ini salah peribahasa yang tepat untuk pertemuan perdana antara Abdi Reza Pachlevi Junus (Kajari Kab.Pasuruan) dengan awak media yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Pasuruan Bersatu (AJPB),pada Senin siang(26/9/22) diruang PTSP Kejaksaan Negeri Kab.Pasuruan.

    Dalam pertemuan yang jauh dari nuansa formal tersebut, Reza sapaan akrab Kajari Kab.Pasuruan yang baru menjabat tak kurang dari dari 2minggu ini,memperkenalkan diri dihadapan awak media

    ” Saya sebelum menjabat disini bertugas sebagai Kajari di Ogan Kemiring Ulu Sumatra Selatan, ya kurang lebih sekitar 90-100KM dari Palembang.

    Terlahir di Sorong Papua Barat, dari pasangan Jawa Timur (Ngawi) dan Papua. Jadi bisa dibilang saya ini mujair ( muka jawa irian),”kata Kajari disambut tawa seisi ruangan.

    Baca juga :  Gedung DPRD Kab. Pasuruan Diobok obok Curanmor

    Lebih lanjut, kami mohon kerjasama yang baik antara rekan jurnalis.Memang kami mengakui banyak sekali kekurangan, namun kami terus berusaha menjadi terbaik dalam pelayanan dan penegakan hukum serta menjaga kearifan lokal,”ujar jaksa dengan tanda pangkat 2 melati dipundaknya ini.

    Dalam acara silaturohmi tersebut, AJPB sebagai salah satu kelompok profesi jurnalis di bumi Pasuruan berkesempatan memberi dukungan moral kepada Kejaksaan secara kelembagaan serta meminta Kepala Kejaksaan Agung melaporkan secara resmi Alvin Lim yang telah merendahkan harkat,martabat dan marwah Kejaksaan ke Mabes Polri.(*)

    Reporter : Henry Sulfianto

    Sumber : WartaTransparansi.com

    Berita Terkait

    Jangan Lewatkan