Kodim 0815/Mojokerto Tanam 20.000 Bambu di Gunung Arjuno & Welirang

Kodim 0815/Mojokerto Tanam 20.000 Bambu di Gunung Arjuno & Welirang
Foto: Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Beni Asman, bersama Forkopimda & Perhutani Gandeng MBI - YBL laksanakan tanam 20.000 bibit Bambu di gugusan pegunungan Arjuno dan Welirang

“Kami mengajak semua pihak untuk bersungguh- sungguh dan senantiasa menggalakan penghijauan dilingkungan kita ini karena bumi yang kita tempati ini bukan merupakan warisan dari nenek moyang melainkan titipan dari anak cucu kita yang harus kita jaga dan Lestarikan”,pinta dandim pada sekitar 350 orang yang terlibat pada reboisasi tanam bibit bambu.

Ditambakan, kegiatan penanaman bibit pohon bambu ini, sedikitnya melibatkan 350 orang terdiri dari Personel TNI-Polri dari Kodim 0815 dan Polres Mojokerto, Relawan Welirang, Mahasiswa Ubara, Pramuka, Pelajar SMPN 3 Pacet dan Siswa Siswi SDN Kembangbelor dan SDN Nogosari.

“Kegiatan penghijauan ini merupakan program unggulan Kodim 0815/Mojokerto. Terima kasih kepada Forkopimda, Perhutani, PT. MBI, Yayasan Bambu Lestari, Forpimka Pacet, Kades, Pegiat Lingkungan dan semua pihak sehingga kegiatan penghijauan hari ini terlaksana dengan baik”, tukas Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Beni Asman.

Pantauan dilokasi selain l Dandim 0815 bersama Forkopimda, Ketua DPRD yang diwakili Rindahwati, S.Kep., Ns., M.M., ADM Perhutani KPH Pasuruan Ahmad Agus Fadoli dan Sustainability Manager MBI, Fainta Negoro, melakukan penanaman bibit pohon bambu diarea Belik Nogo, diikuti Kalak BPBD dan Ka Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto, Forpimka dan Asper Pacet, Para Danramil dan Perwira Staf Kodim 0815/Mojokerto, Perwira Polres Mojokerto, Officer Program Yayasan Bambu Lestari Fadila Rama Dipa dan Sahlan Junaedi. (GIA)