SIDOARJO (WartaTransparansi.com) – Deltras Sidoarjo membuka peluang lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional setelah menaklukkan tamunya PS Siak 1-0 dalam pertandingan awal babak 32 Besar Liga 3 Nasional Grup V yang berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (16/2/2022). Gol tunggal kemenangan The Lobster –julukan Deltras– dicetak lewat gol sundulan M Rizal Amin pada menit ke-53.
Kemenangan di laga pembuka ini membuat Deltras kini menduduki puncak klasemen sementara dengan mengumpulkan 3 poin disusul oleh Perseden Denpasar dan Gasma Enrekang yang sama-sama mengumpulkan nilai 1 dari hasil imbang 1-1 dalam pertandingan kedua grup V di Gelora Delta Sidoarjo.
Namun, sukses Deltras gagal diikuti tim Jatim lainnya yang bertanding hari ini. Laskar Joko Samudro –julukan Gresik United– harus mengakui ketangguhan Persidago Gorontalo 0-1 dalam pertandingan grup U yang digelar di Gelora Joko Samudro, Gresik. Gol penentu kemenangan tim asal Gorontalo itu dicetak lewat sundulan kepala Andi A Hasan menit ke-29.
Menanggapi kemenangan Deltras hal itu, pelatih Deltras Moh Zein Alhadad mengakui kemenangan anak asuhnya berkat strategi dan instruksi yang dijalankan pemain di lapangan. Diakuinya,, PS Siak memiliki pertahanan tangguh hingga membuat anak asuhnya kesulitan menembusnya di babak pertama. Karena saat itu, diakuinya formasi lini tengahnya memang sedikit di bawah lawan.