Tajuk  

Covid-19 Serang Anak-anak, Semua Wajib Waspada

Oleh : Djoko Tetuko, Pemimpin Redaksi Wartatransparansi

Covid-19 Serang Anak-anak, Semua Wajib Waspada
H. Djoko Tetuko Abdul Latief

 

12,5 Persen dari Total Kasus, 3-5 Persen Meninggal Dunia

Sebagai referensi bahwa padapertimbangan UU 35 tahun 2014 tentang Perubahan Atas UU 23 tahun 2002 tentang Perlindungan Anak adalah:

Pertama, bahwa Negara Kesatuan Republik Indonesia menjamin kesejahteraan tiap warga negaranya, termasuk perlindungan terhadap hak anak yang merupakan hak asasi manusia;

Kedua, setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh dan berkembang serta berhak atas perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;

Ketiga, anak sebagai tunas, potensi, dan generasi muda penerus cita-cita perjuangan bangsa memiliki peran strategis, ciri, dan sifat khusus sehingga wajib dilindungi dari segala bentuk perlakuan tidak manusiawi yang mengakibatkan terjadinya pelanggaran hak asasi manusia;
bahwa dalam rangka meningkatkan perlindungan terhadap anak perlu dilakukan penyesuaian terhadap beberapa ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.

Berkaitan dengan penyebaran Covid-19 sudah menyerang anak-anak dengan prosentase 12,5 persen atau jika ada 8 kasus terkonfirmasi terinfeksi positif virus Corona, 1 diantaranya adalah anak-anak.

Penegasan itu disampaikan Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), Prof DR Dr Aman Bhakti Pulungan SpA(K) FAAP, dan Prof Dr dr Rismala Dewi SpA(K), selaku Dokter Spesialis Patologi Forensik KSM Kesehatan Anak RS Cipto Mangunkusumo.

Bahkan, Prof Rismala menambahkan, kondisi penularan atau transmisi Covid-19 saat ini lebih parah dibandingkan dengan awal pandemi.

Dimana kekhawatiran dan penularan yang tinggi ini juga sangat dipengaruhi oleh adanya mutasi dan varian-varian baru, salah satunya varian Delta.

Diketahui, infeksi Covid-19 varian Delta ini bisa menyebabkan gejala yang sangat bervariasi pada anak, bisa bermacam-macam
tapi banyak yang berhubungan dengan gangguan saluran cerna atau pernapasan.