AFP Jatim Masih Kesulitan Gulirkan Kompetisi

AFP Jatim Masih Kesulitan Gulirkan Kompetisi
Ketua Asprov PSSI Jatim Ahmad Riyadh, UB PhD membuka kongres tahunan AFP Jatim di Sidoarjo, Sabtu (6/3/2021)

AFP Jatim sendiri, lanjut Dimas menyiapkan kompetisi secara berjenjang. Mulai kompetisi Liga Nusantara (Linus) putra dan putri, kompetisi plajar putra dan putri.  Kecuali itu, AFP Jatim juga memprogramkan kopetisi Kelompok Usia (KU). Mulai KU-23, KU-21, KU-18 dan KU-16.

Kongres Tahunan AFP Jatim 2021 dibuka Ketua Asprov PSSI Jatim, Ahmad Riyadh.   Riyadh memberi apresiasi terselenggaranya Kongres Tahunan AFP Jatim. Ia berharap AFP Jatim semakin maju dan mandiri. “Futsal Jatim sangat luar biasa, saya yakin kedepan akan mandiri. Futsal ini jadi bagian penting PSSI, pembinaan futsal tetap jadi tanggung jawab PSSI,” ucap Riyadh.

Orang nomor satu PSSI Jatim ini optimistis, futsal Jatim akan semakin berprestasi. Bukti, futsal lolos ke PON di Jawa Barat dan PON 2021 Papua.  “Terus maju futsal Jatim, prestaainya juga luar biasa,” ujar Riyad. (sr)