Jumat, 29 Maret 2024
25 C
Surabaya
More
    Jawa TimurMagetanPemkab Magetan Tak Peduli Keluhan Warga Puntuk Mojopurno Soal Jalan Rusak Berat

    Pemkab Magetan Tak Peduli Keluhan Warga Puntuk Mojopurno Soal Jalan Rusak Berat

    MAGETAN (Wartatransparansi.com) – Di saat akhir tahun banyak pembangunan phisik dan jalan jalam dipeebaiki dan dilebarkan ada sebagian masyarakat yang mengeluhkan belum adanya pembangunan jalan yang belum tersentuh baik dari Pemkab Magetan bahkan Desa Setempat.

    Hal ini menjadi ironi sebab jalan tersebut merupakan akses ke jalan raya Kabupaten tepatnya ke jalan Magetan-Gorang -Gareng.

    Muhammad Bisri atau yang akrab dipanggil Tobos warga RT.04/01 Dusun Puntuk Desa Mojopurno Kecamatan Ngariboyo mengatakan jalan sepanjang sekitar 1 Km di wilayahnya belum tersentuh pembangunan.”Saat ini kondiisi jalan rusak parah,”ujar Tobos.

    Dijelaskan tetakhir dapat bantuan pembangunan sekitar tahun 1987/1978 berupa subsidi desa untuk jalan dan jembatan.

    Pemkab Magetan Tak Peduli Keluhan Warga Puntuk Mojopurno Soal Jalan Rusak Berat

    Dijelaskan sudah sering menyampaikan keluhan ini ke beberapa Anggota Dewan tetapi belum ada yang merespon sama sekali.

    Baca juga :  Dinsos Gelar Forum Konsultasi Publik Evaluasi Review SP dan SOP

    Kalaupun ada tanggapan itu hanya janji saja yang belum terlaksana sampai sekarang.”Warga sudah sering sampaikan ke beberapa pihak tetapi belum ada respon,”ungkap Tobos.

    Memang sudah ada pembenahan jalan tetapi dengan swadaya masyarakat berupa iuran sukarela warga.

    Lebih lanjut Tobos mengatakan dalam kondiisi musim hujan jalan licin,air langsung mengalir ke jalan turunan bahkan di belokan jalan yang rusak tanpa pengaman sama sekali.Padahal tepat di tikungan ada sungai yang kedalamannya 5 meter lebih dari bahu jalan.

    Sering terjadi kecelakaan akibat terjatuh dari kendaraan karena kondisi jalan yang rusak parah dengan posisi jalan menurun curam dan menikung.Kini Tobos sudah pasrah kepada siapa lagi akan mengadukan masalah ini.

    Baca juga :  Rumah Sakit Dr. Sayidiman Gelar Buka Bersama Dan Santunan Pada Anak Yatim Piatu

    Kini hanya bisa berharap pihak pihak terkait untuk memperhatikan keluhan warga.Tobos mewakili warga meminta kepada Bupati Magetan Suprawoto atau dinas terkait melihat langsung ke lokasi.”Semoga keluhaan warga ini segera ditanggapi,”kata Tobos penuh harap.(rud/sal)

    Reporter : Rudi/Faisal

    Berita Terkait

    Jangan Lewatkan