Pengamat Flora-Fauna Tolak Suksesi Risma

Pengamat Flora-Fauna Tolak Suksesi Risma
Singky Soewadji

“Kita jangan terbuai oleh keindahan taman tengah kota nan indah dan asri, para pegiat lingkungan tentunya kalian tahu bahwa kawasan Pantai Timur kota Surabaya telah terjadi pengrusakan yang luar biasa atas Hutan Mangrove, ini ulah siapa?” ulas Singky.

Sebagai mantan Ketua Perkin (= IKK) Jatim Singky bangga, ternyata ada dua ribu anggota resmi Dog Lover di kota Surabaya yang bayar iuran keanggotaan.

“Sebagai koordinator Aliansi Pecinta Satwa Liar Indonesia (Apecsi), sikap saya jelas dan tegas, tidak respek dengan Walikota Tri Rismaharini yang tidak ramah lingkungan dan tidak punya kepedulian terhadap konservasi,” tandasnya.

Menurut Singky, wajar kalau dirinyasaya tidak mendukung suksesi Risma yang mewariskan jabatannya ke pasangan Eri – Armuji, karena telah berbeda visi dan misi dalam kepedulian akan konservasi dan lingkungan.

“Bila teman-teman, para kerabat dan sahabat ingin mendukung saya, maka jangan beri peluang pasangan Eri – Armuji menang untuk memimpin kota Surabaya. Dan ingat! Kekalahan pasangan Eri – Armuji adalah kemenangan kita para pejuang konservasi, lingkungan, Animal Lover dan Dog Lover di Surabaya.”

“Saya bukan politisi dan saya juga tidak mengajak untuk memusuhi partai pendukung pasangan Eri – Armuji, tapi saya mengajak untuk menggalang kekuatan untuk mengalahkan pasangan Eri – Armuji yang diwariskan oleh Risma, semua ini demi dunia konservasi dan lingkungan,” pungkasnya. (mt)