Antisipasi Wabah Covid 19, Pemkab Kediri Bagikan Ribuan Masker Bagi Pedagang Pasar

Antisipasi Wabah Covid 19, Pemkab Kediri Bagikan Ribuan Masker Bagi Pedagang Pasar
FOTO : Pemkab Kediri melalui UPTD Pasar yang tersebar diwilayah Kabupaten Kediri, saat membagikan 8 ribu Masker.

KEDIRI (WartaTransparnsi.com) – Serangkaian upaya preventif untuk mencegah dan melindungi warga Kabupaten Kediri , Jawa Timur, dari penyebaran corona virus disease 2019  atau Covid-19  terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Kediri, Kamis (9/4/2020).

Salah satunya, dengan blusukan ke pasar-pasar untuk membagikan masker kain bagi pedagang pasar. Hal ini dilakukan, karena pasar merupakan  tempat interaksi masyarakat yang cukup banyak dan silih berganti.

Pembagian masker ini dilakukan, dalam rangka mengikuti kebijakan pemerintah pusat sesuai rekomendasi dari WHO atau Organisasi Kesehatan Dunia.

Antisipasi Wabah Covid 19, Pemkab Kediri Bagikan Ribuan Masker Bagi Pedagang Pasar

Sedikitnya 8 ribu masker dari Pemerintah Kabupaten Kediri telah disiapkan, untuk dibagikan kepada pedagang pasar di seluruh wilayah Kabupaten Kediri. Untuk hari pertama, pembagian dilakukan di Pasar Bendo, Pasar Pamenang dan Pasar Induk Pare.