Di layanan ini masyarakat bisa menyampaikan semua keluhannya. Misalnya, keluhan tentang adanya orang sebatang kara dan tidak mampu menghidupi dirinya sendiri. Atau pun ada keluhan tentang anak tidak mampu dan putus sekolah termasuk ada masyarakat yang tengah menderita sakit dan tidak mampu berobat.
Dari permasalahan tersebut, lanjutnya, PKK akan mendatanya. Selanjutnya kami akan koordinasikan masalah tersebut dengan SKPD yang membidangi untuk mendapatkan solusi.
Sementara Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Zen Kostolani yang hadir dalam acara ini, menyambut baik komitmen PKK ini. Bahkan, Zen memastikan sinergi yang akan dilakukan PKK ini akan terus didukung pemerintah bersama SKPD lainnya.
“Pada prinsipnya kami selaku pemerintah merasa terbantu sekali dengan niat PKK ini. Dengan bersinergikan PKK akan meringangkan kerja kami dalam menuntaskan program kemiskinan,” kata Zen.
Ditambahkan Zen, kalau bengkel sakinah ini dijalankan dengan sungguh-sungguh, hasilnya pasti luar biasa. “Kader PKK ini kan terlibat langsung dengan masyarakat, otomatis mereka akan dapat dengan mudah menemukan permasalahan di bawah. Dengan mereka mau curhat saja, ini sudah membuka jalan keluar bagi mereka,” pungkasnya.(ari)





