Pelantikan ini merupakan salah satu usaha untuk meningkatkan kinerja dari setiap organisasi perangkat daerah yang ditempati oleh pejabat baru. 93 pejabat baru yang dilantik terdiri dari 26 pejabat administrator, 64 pejabat pengawas, dan 3 pejabat Kepala UPTD.
“Perlu saya ingatkan bahwa sumpah yang akan saudara ucapkan ini adalah mengandung tanggung jawab terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia. Tanggung jawab pemeliharaan dan menyelamatkan Pancasila UUD 1945, serta terhadap kesejahteraan rakyat,” ujar Bupati Kediri sebelum mengangkat sumpah para pejabat baru.
Dalam kesempatan itu, Bupati Kediri menekankan dinamika globalisasi, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi mendorong pemerintah untuk mewujudkan good governance atau pemerintahan baik yang konsisten dan berkesinambungan.
Bupati Kediri menambahkan, nantinya di tahun 2022 akan ada sedikit perubahan dalam sistem pemberian kompensasi bagi seluruh pegawai pemerintahan Kabupaten Kediri bernama Coorporate University.