Peringati Hari Pendidikan Nasional SMAN 1 Karas Tanamkan Nilai Luhur Budaya Bangsa Pada Siswa

Peringati Hari Pendidikan Nasional SMAN 1 Karas Tanamkan Nilai Luhur Budaya Bangsa Pada Siswa
Foto: Peringatan Hardiknas Di SMAN 1 Karas

Dalam kesempatan yang sama, para peserta upacara dan peserta didik, Suliangalevi sangat antusias dan senang memakai pakaian nasional karena momen ini sangat jarang. “Senang sekali rasanya memakai pakaian adat nasional karena kan di era zaman sekarang anak-anak kurang minat dan tahu mengenai baju adat kita sendiri alias orang Jawa. Walaupun banyak yang masih memakai batik kemarin saya litany, “ kata Levi, panggilan akrabnya.

Dia berharap semoga kedepannya lebih baik lagi “Semoga kedepannya lebih baik, ” harapnya. Siswi kelas XI ini berharap memakai pakaian adat nasional membawa dampak positif buat teman-temannya “ Dan lewat event memakai baju adat buat upacara memberikan dampak yang positif buat teman-teman dan generasi muda,” pungkasnya.

Pada momen itu, tidak hanya peserta didik, semua dewan guru dan staff tata usaha memakai pakaian adat. Dalam pantauan, terdapat pakaian adat Jawa, Minangkabau, Dayak, Bali dan Madura.(*)

Penulis: Rudi Ardy