MAGETAN (Wartatransparansi.com) – Human Metapneumovirus (HMPV) adalah virus yang dapat menyebabkan infeksi pada saluran pernapasan. Saat ini, wabah virus HMPV yang berasal dari China telah menjadi perhatian internasional, terutama karena kemampuannya memicu komplikasi serius pada beberapa kasus.
“Di Magetan, sampai saat ini masih terbebas dari virus HMPV. Ya semoga saja tidak ada,” kata Dr. Achmad Syamsufandi Rozi Dokter Spesialis Penyakit Paru dan Pernafasan, kepada media ini, Minggu.
Ia menjelaskan bahwa virus ini sebenarnya sudah ditemukan sejak 2001 dan memiliki gejala mirip flu biasa. Kelompok rentan seperti balita dan lansia harus lebih diutamakan dalam pencegahan, termasuk selalu menjaga imunitas,” tambahnya.
Pihak rumah sakit, kata dia, tidak belum menerima adanya laporan penyebaran Virus Human Metapneumovirus (HMPV). Antisipasi terhadap virus ini denganpencegahan dini untuk mengantisipasi penyebaran yang dominan menyerang saluran nafas hingga paru-paru.