KEDIRI (WartaTransparansi.com) – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Kediri menggelar acara Halal Bihalal sebagai bagian dari upaya mempererat tali silaturahmi dan membangun kebersamaan dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
Acara yang diadakan pada hari Minggu, 28 April 2024, ini dihadiri oleh berbagai tokoh pemuda, Majelis Pemuda Indonesia (MPI), serta anggota KNPI dari berbagai tiga kecamatan Kota Kediri.
“Melalui acara Halal Bihalal ini, kita dapat mempererat tali persaudaraan antara sesama pemuda dan tokoh masyarakat, serta membangun sinergi yang kuat untuk kemajuan bersama,” kata Ketua KNPI Kota Kediri, Munjidul Ibad.
Ia mengatakan acara Halal Bihalal juga diisi dengan ceramah keagamaan, yang di isi oleh Mujiono Mamuria selaku MPI Kota Kediri. Diharapkan hubungan antara KNPI, masyarakat, dan pemerintah daerah dapat terus ditingkatkan untuk mencapai kemajuan yang lebih baik bagi Kota Kediri dan sekitarnya.
Untuk itu, kata Bung Ibad mengajak pemuda untuk sumbangsih bagi Pemerintah demi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kota Kediri.
Terakhir, Bung Ibad juga menekankan agar keberadaan pemuda khususnya pengurus organisasi kepemudaan (OKP) di Kota Kediri dapat saling bersinergi, dan menjaga kebersamaan, serta kerukunan umat beragama.
” Kepada seluruh pengurus KNPI untuk terus solid dan jalin silaturahim yang baik kepada semuanya terlebih di momen lebaran seperti saat ini,” ungkap Bung Ibad. (*)