SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Pembangunan kembali Jembatan Ngaglik Lamongan yang ambles pada Selasa tanggal 29 Maret lalu ditarget akan selesai H-10 Lebaran.
Dinas PU Bina Marga Provinsi Jawa Timur bersama pihak-pihak terkait dan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali, saat ini sedang melakukan penanganan
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dikonfirmasi soal penanganan jembaan ang ambles mengatakan, percepatan perbaikan jembatan sangat vital dilakukan mengingat Jembatan Ngaglik berada di jalan poros nasional Lamongan.
Jembatan tersebut merupakan bagian dari konektivitas Bromo-Tengger-Semeru (BTS) yang berlokasi di ruas Jalan Widang/Bedahan, Jalan Jaksa Agung Suprapto, Tumenggungbaru, Tumenggungan, Lamongan.
“Jadi amblesnya Jembatan Ngaglik ini bisa berpengaruh pada perputaran perekonomian masyarakat . Maka, ini prioritas Pemprov Jatim untuk segera memperbaiki jembatan ini, tegas Khofifah Gedung Negara Grahadi, Rabu (30/3/2022) malam.