Hebat! Pemkab Kediri Raih Banyak Penghargaan dari Pemprov Jatim

Hebat! Pemkab Kediri Raih Banyak Penghargaan dari Pemprov Jatim
FOTO : Aneka ragam penghargaan yang diterima Pemkab Kediri dari Gubernur Jatim.

“Tujuan kompetisi ini untuk menjaring inovasi pelayanan publik, baik dari Perangkat Daerah Provinsi maupun dari Kabupaten/Kota. Inovasi pelayanan publik terpilih akan menjadi sumber transfer pengetahuan/replikasi inovasi pelayanan publik sehingga bermanfaat untuk mempercepat pencapaian program pemerintah one agency one innovation,” imbuh Gubernur Khofifah.

Sebagai informasi, KBK AKSI adalah inovasi baru dalam peningkatan kualitas penyimpanan arsip untuk mempersingkat waktu pencarian hingga 75%. Jika semula waktu pencarian arsip rata-rata selama 30 menit, dengan inovasi ini hanya 5 menit saja.

Karena kearsiapan memegang peranan penting dalam memberikan informasi, maka kualitas penyimpanan bisa dikatakan baik ketika suatu arsip saat dibutuhkan dapat dicari dengan cepat dan tepat waktu.

Dari segi keamanan, aplikasi save arsip menjadi jauh lebih terjaga karena arsip disimpan satu pintu yaitu di sekretariat. Karena aplikasi ini berbasis website, maka jaringan yang stabil sangat diperlukan untuk pengelolaan arsip. (kominfo/adv/bd)

Views 78