“Pagelaran tari kolosal 1.000 barong ini dalam rangkaian Pekan Budaya dan Pariwisata Kabupaten Kediri. Yang hadir ada seluruh pulau kecuali Papua. Ada perwakilan dari Medan, Bontang, Jawa hampir seluruhnya,” kata Wakil Bupati Kediri Masykuri dalam acara itu di area SLG Kabupaten Kediri, Sabtu.

Pihaknya sangat senang dengan acara ini, terlebih lagi banyak daerah lain yang ikut serta. Dengan kehadiran delegasi dari daerah lain itu, merupakan salah satu penyemangat, memberikan motivasi bagi Kabupaten Kediri sebagai bumi Panji.

“Ini dalam rangka ‘nguri-uri’ (melestarikan). Kediri sebagai pusat cerita Panji, dimana cerita Panji sudah menjadi ‘memory of the world’ diakui dunia. Unesco menetapkan cerita Panji menjadi warisan budaya,” kata dia.

Terkait dengan pagelaran ini, Wabup mengatakan merupakan atraksi tarian barong, yang merupakan salah satu sempalan dari cerita Panji. Untuk melestarikan itu, pemkab mengadakan pagelaran tari kolosal 1.000 barong tersebut.

Dalam kegiatan itu, selain atraksi tarian barong, juga terdapat sejumlah tarian tradisional lainnya yang diperagakan oleh anak-anak sekolah di Kabupaten Kediri. Setelah selesai, sejumlah sesepuh dari komunitas jaranan melakukan ritual doa dilanjutkan dengan atraksi tarian massal tersebut.