Ditambahkan Area Manager Region 3 Traveloka, Louis Alfonso, Traveloka membuat program promosi booking period dari 11-24 Maret 2019. Dimana hotel diharapkan bisa memberikan diskon bagi tamu luar negeri, dengan periode travelling sampai dengan 3-6 bulan kedepan.
“Ada beberapa entry poin buat tamu yang ada di luar negeri untuk melihat pilihan hotel maupun homestay Banyuwangi yang ada di traveloka. Informasi tresebut semua akan ditampilkan di beberapa interface, di beberapa platform traveloka seperti web desktop, dan mobile apps,” katanya.
Selain itu pihaknya juga memfasilitasi kerjasama dengan maskapai citilink, selaku operator penerbangan internasional di Banyuwangi. Pihak hotel juga bisa melakukan bundling dengan pesawat untuk memberikan penawaran yang semakin menarik.
“Kami akan ajarkan gimana caranya bundling. Selain itu traveloka sendiri juga akan memberi diskon pesawat bagi calon wisatawan, ini akan menjadi penawaran yang sangat menarik. Promosi ini juga kami tawarkan lewat platform media sosial. Kami berharap hotel dan homestay bisa menangkap peluang ini,” ujarnya.
Sementara itu Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas memberikan apresiasinya kepada Traveloka yang memberikan perhatian penuh pada pariwisata daerah. Sejak awal, traveloka memang terus berkomitmen mendorong percepatan okupansi hotel dan penerbangan Banyuwangi baik domestik maupun internasional.
“Kami sangat menghargai dukungan traveloka. Ini menjadi penyemangat bagi daerah untuk terus berinovasi memajukan pariwisata,” kata Anas. (jam)





