Percepatan Kongres PSSI, Masa Depan Sepakbola Indonesia (1)

Percepatan Kongres PSSI, Masa Depan Sepakbola Indonesia (1)
Suasana rapat Exco dalam Exco Emergency Meetting dipimpin langsung Ketua Umum Mochamad Iriawan.

JAKARTA (WartaTransparansi.com) – Media ini menulis bersambung dengan tanpa mengaitkan masalah sepakbola dengan politik, dengan sejumlah kepentingan membonceng dalam berbagai diskusi tentang masa depan sepakbola Indonesia.

Tulisan tentang “Tsunami Kanjuran” dan “Babak Baru Sepakbola Indonesia”, memotret tanpa pretensi apa pun, semua melihat dengan sungguh-sungguh dan menyatakan sungguh-sungguh dalam tulisan, baik mengutip pernyataan sejumlah pengurus Exco PSSI maupun pernyataan resmi Pemerintah dari Presiden Joko Widodo, juga rekomendasi dari Rekomendasi Tim

Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) serta Tim Investigasi PSSI. Juga perkembangan menarik dari kasus Tragedi Kanjuruhan.

Hingga berita Percepatan Kongres PSSI hasil Executive Committe Emergency Meetting di kantor PSSI Gedung Arena GBK, Jum’at malam (28/10/2022) hingga Sabtu dini hari (29/10/2022) melalui protes siaran pers resmi Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan melalui kanal YouTube, semakin mengarah bahwa ada perubahan besar dalam sepakbola Indonesia.

Cholid Ghoromah menyebutkan bahwa pemikiran Persebaya sebagaimana dituangkan dalam surat resmi kepada PSSI yang menjadi salah satu pertimbangan percepatan Kongrea untuk menjaga persatuan dan mencegah perpecahan, di antaranya menghendaki; pertama, mengurus PSSI bertanggung jawab secara moral atas Tsunami Kanjuruhan.