Humas Pegadaian Raih Penghargaan Top 50 Kartini Humas Indonesia

Humas Pegadaian Raih Penghargaan Top 50 Kartini Humas Indonesia

JAKARTA (WartaTransparansi.cm), 24 September 2023 – Dinilai baik dalam menjaga reputasi perusahaan melalui sajian informasi yang bermanfaat bagi masyarakat, Plt Kepala Departemen Komunikasi Perusahaan PT Pegadaian Riana Rifani berhasil mendapat penghargaan Top 50 Kartini Humas Indonesia. Penghargaan ini diberikan oleh Praktisi PR terkemuka, Prita Kemal Ghani dalam acara perayaan Sewindu PR Indonesia yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (21/09/2023).

Penganugerahan 50 Kartini Humas Indonesia, diberikan kepada para perempuan tangguh yang telah memberikan kontribusi terbaik di dunia public relation untuk menjaga reputasi perusahaan. Sosok Riana Rifani masuk dalam 50 besar berdasarkan proses penjurian yang dilakukan oleh para ahli dan praktisi kehumasan yang diinisiasi oleh PR Indonesia.

“Alhamdulillah, sungguh suatu kebanggaan bisa terpilih dalam Top 50 Kartini Humas Indonesia. Penghargaan ini tentu diperuntukkan bagi seluruh Insan Pegadaian khususnya Tim Komunikasi (Humas) Pegadaian yang telah bekerja keras mencurahkan tenaga dan kreatifitas untuk menjaga reputasi perusahaan melalui sajian informasi bagi masyarakat baik berupa press release hingga konten kreatif yang tersaji melalui kanal digital yang dimiliki oleh Pegadaian,” ujar Riana.