Pesan AHY Kepada 38 DPC Demokrat Se-Jatim : Lakukan Terbaik Yang Kamu Bisa

Pesan AHY Kepada 38 DPC Demokrat Se-Jatim : Lakukan Terbaik Yang Kamu Bisa
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

BATU (WartaTransparansi.com) – Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melantik dan mengambil sumpah janji pengurus DPC Partai Demokrat se Provinsi Jawa Timur masa bhakti 2022-2027 secara serentak di Ballroom Singhasari Resort Batu, Minggu (13/11/2022).

AHY memimpin prosesi pengambilan sumpah janji pengurus DPC PD Kabupaten/Kota se Jawa Timur, dilanjut penandatanganan dan penyerahan bendera pataka Partai Demokrat kepada seluruh ketua DPC PD kab/kota se Jatim

“Saya serahkan bendera pataka ini untuk dikibarkan dan memenangkan Partai Demokrat di seluruh kabupaten/kota di Jatim, do the best you can be, lakukan yang terbaik yang bisa dilakukan, ” tegas AHY dijawab siap oleh seluruh ketua DPC PD kab/kota se Jatim dan ketua DPD PD Jatim.

Ia juga mengaku senang bisa kembali ke Jatim karena Jatim bukan hal yang asing bagi keluarga Demokrat. Sebab SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) lahir di Pacitan Tahun 1949 lalu kemudian masuk militer dan menjadi politisi lalu menjadi pemimpin Indonesia.

“Salam rindu dan kangen dari Pak SBY dan doakan semoga beliau diberkahi dengan usia yang barokah. Sebab beliau adalah bapak untuk kita semua. Demokrat adalah rumah besar untuk kita semua bagi mereka yang mau berjuang untuk kemakmurn Indonesia,” beber AHY.
Menurut AHY, akar politik partai Demokrat yang ada di masyarakat semakin kuat. Sebab orientasi demokrat adalah memperjuangkan perubahan dan perbaikan nasib bangsa dan kesejahteraan rakyat.

Pesan AHY Kepada 38 DPC Demokrat Se-Jatim : Lakukan Terbaik Yang Kamu Bisa
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Hary Murti Yudhoyono melantik 38 DPC Partai Demokat se Jatim, Minggu (13/11/2022)

“Demokrat harus selalu ada di tengah-tengah masyarakat dan insyaAllah akan semakin kuat peran kita karena masyarakt menginginkan peran yang lebih dari demokrat. Kita punya peluang dan tidak akan lama lagi waktunya yaitu tahun 2024 melalui kontestasi pileg dan Pilpres, mari  berjuang dan berdoa semoga demokrat semakin sukses,” harapnya.

Secara khusus AHY juga membawa dua kabar dari pusat yaitu kurang baik untuk indonesia dan kabar baik untuk Demokrat.

Indonesia bukan dalam kondisi yang baik-baik saja karena potret dunia 2023 masih suram yang berdampak pada hampir seluruh negara di dunia termasuk di Indonesia

“Demokrat punya hak dan kewajiban moral untuk ingatkan kebijakan pemerintah supaya tepat sasaran dan tidak ugal-ugalan dalam membuat kebijakan supaya pro rakyat. Sebagai partai oposisi punya tugas untuk memberikan cek and balance sekaligus ini bisa dijabarkan untuk tingkat provinsi dan kabupaten/kota,” pintanya.

Ia bersama Pak SBY juga habis dari Jerman untuk mengikuti Berlin Policy Dialog diselenggarakan Club The Madrid yang beranggotakan para mantan pemimpin dunia yang demokratis.

“Isu yang dibahas dalam pertemuan itu adalah masalah fundamental dunia saat ini yaitu perang Rusia dan Ukraina yang tak kunjung selesai sehingga melahirkan dampak krisis energi, krisis pangan dan krisis keuangan global,” beber AHY.,