BPSDM Kominfo Beri Beasiswa Kuliah S2 dan S3 Dalam dan Luar Negeri

BPSDM Kominfo Beri Beasiswa Kuliah S2 dan S3 Dalam dan Luar Negeri

“Sejak tahun 2018 yang saat itu Menteri Kominfo pak Rudi (Drs. Rudiantara,MBA.-red), berfikir yang mrmbutuhkan program beasiswa ini bukan hanya ASN dan internal Kementerian Kominfo, tetapi masyarakat umum juga membutuhkannya. Sampai sekarang (diteruskan Menteri Kominfo RI, Johnny Gerard Plate-red) program beasiswa pendidikan S2 terbuka untuk umum dan khusus pendidikan S3 masih diperuntukkan ASN,” lebih jauh Haryati menerangkan dihadapan Dr. Jokhanan Kristiyono, M.Med.Kom, sebagai Host AWS Cast yang juga Wakil Ketua I STIKOSA – AWS.

STIKOSA – AWS, sebagai mitra BPSDMP Kementerian Kominfo RI, bekerjasama dalam melaksanakan program Digital Talent Scholarahip guna terwujudnya talen – talen digital masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan industri era digital. Hal ini disampaikan Dr. Meithiana Indrasari, ST., M.M.

Terkait dengan perguruan tinggi mana saja BPSDM Kementerian Kominfo RI bekerjasama dalam merralisasi program beasiswa tersebut?. Haryati menambhkan, untuk perguruan tinggi dalam negeri, beasiswa Kementerian Kominfo bekerjasama pada Program Studi (Prodi) TIK dan Ilmu Komunikasi dengan perguruan tinggi negeri, diantaranya Universitas Indonesia (UI), Universitas Airlangga (Unair) dan Universitas Sumatera Utara (USU). Sedangkan untuk perguruan tinggi luar negeri terkemuka, diantaranya Oxford University. (RLS)