PPKM Diperpanjang Sepekan, Pemerintah Izinkan Mall di Surabaya dan 3 Kota Lainnya Beroperasi

PPKM Diperpanjang Sepekan, Pemerintah Izinkan Mall di Surabaya dan 3 Kota Lainnya Beroperasi

JAKARTA (WartaTransparansi.com) – Pemerintah telah memutuskan bahwa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 diperpanjang sepekan (10-16 Agustus 2021).

Dan untuk uji coba di tanggal yang sama, Pemerintah juga mengizinkan 4 daerah untuk membuka kembali pusat perbelanjaan atau mall serta sektor usaha industrial yang berorientasi ekspor.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan menyampaikan, mall yang diizinkan buka adalah ada di sejumlah daerah.

Di antaranya, DKI Jakarta, Bandung Surabaya, dan Semarang. Empat mall di daerah tersebut dijadikan sebagai tempat uji coba pembukaan kembali mall.

“Pemerintah akan melakukan uji coba pembukaan secara gradual, untuk mall pusat perbelanjaan di level 4 dengan memperhatikan protokol kesehatan,” kata Luhut saat konferensi pers yang disiarkan secara live di YouTube Sekretariat Presiden, Senin 9 Agustus 2021.

Syaratnya, mall hanya diizinkan buka dengan kapasitas 25 persen setidaknya seminggu ke depan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Uji coba pembukaan pusat perbelanjaan ini akan dilakukan di Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, dengan kapasitas 25 persen selama seminggu ke depan dengan protokol kesehatan yang ketat,” kata Luhut.

Selain itu, siapapun yang hendak masuk ke mall harus bisa menunjukkan surat keterangan sudah vaksin Covid-19.