Minggu, 6 Oktober 2024
34 C
Surabaya
More
    Jawa TimurBlitarPesona Air Terjun Kawisari Wisata yang Tersembunyi di Blitar

    Pesona Air Terjun Kawisari Wisata yang Tersembunyi di Blitar

    BLITAR – Blitar merupakan salah satu kota/kabupaten di Jawa Timur. Blitar memiliki sejuta pesona dan panaroma alam yang menakjubkan dan masih banyak yang tersembunyi.

    Ada banyak destinasi wisata di wilayah Blitar yang dapat memikat wisatawan, mulai dari pegunungan, pantai, hingga budaya.

    Bahkan setiap lokasi wisata memiliki daya pikat tersendiri. Salah satu objek wisata eksotis, tersembunyi di Blitar yang wajib dijelajahi adalah Air Terjun Kawisari.

    Air terjun yang berada di Kaki Gunung Kawi wilayah Semen, Gandusari, Kabupaten Blitar ini kerap dijuluki The Lost Paradise oleh orang-orang yang pernah mengunjunginya.

    Air terjun ini berada di balik bukit yang tertutup belukar layaknya air terjun di taman negeri dongeng.

    Baca juga :  Pemkab Blitar Distribusian Air Bersih di Kecamatan Binangun

    Udara sejuk dengan hamparan pepohonan rindang mengelilingi tempat wisata ini.

    Air Terjun Kawisari kerap disebut The Lost Paradise atau dalam Bahasa Indonesia berarti “Surga yang Hilang”, karena memiliki keindahan panorama alam yang memesona.

    Istilah The Lost Paradise muncul karena panorama alam yang indah dan menawan di sekitar Air Terjun Kawisari yang membuat kita seolah-olah berada di surga dunia.

    Air yang jernih dari mata air Gunung Kawi ini keindahan alamnya tiada duanya. Pemandangan nan hijau terukir indah di antara tebing.

    Dari sekian banyak tempat wisata yang ada di Kaki Gunung Kawi, air terjun ini mempunyai daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal.

    Baca juga :  Pemkab Blitar Distribusian Air Bersih di Kecamatan Binangun

    Bila dilihat dari jauh, air terjun ini seperti air hujan abadi lantaran air terjun ini dapat dinikmati di dua musim.

    Debit airnya tak terlalu besar dan juga tak terlalu sedikit. Meski musim kemarau datang, airnya tetap jernih dan segar.

    Biasanya, pengunjung bermain dan merendam kaki di aliran sungai.

    Air terjun ini bukan lah tempat wisata, namun keindahan yang ditawarkan di dalamnya menjadikan air terjun ini dicari oleh para petualang.

    Untuk mencapai lokasi air terjun dari Pasar Semen, Gandusari ambil ke kanan arah Perkebunan Teh Sirah Kencong.

    Sesampainya di gerbang masuk Perkebunan Kawisari lurus terus sekitar 2 km.

    Pada salah satu tinkungan ada jalan turun ke bawah, silakan turun dan ikuti sejauh 2-3 km.

    Baca juga :  Pemkab Blitar Distribusian Air Bersih di Kecamatan Binangun

    Air terjun laweyan berada di kanan jalan. Jalan kaki kurang dari 5 menit sampai di air terjun Laweyan.

    Kendaraan yang bisa menuju lokasi air terjun ini adalah kendaraan roda dua.

    Kendaraan roda empat sebenarnya bisa namun tidak ada tempat parkir. Mengingat ini merupakan kawasan perkebunan swasta, satu-satunya jalan digunakan untuk akses kendaraan perkebunan.

    Apabila ada kendaraan roda empat yang parkir, akan menghambat perjalanan kendaraan perkebunan, mengingat jalan yang sempit.

    Jadi sangat tidak disarankan untuk ditempuh dengan kendaraan roda empat.

    Reporter : Nanang Habibi

    COPYRIGHT © 2020 WartaTransparansi.com

    Berita Terkait

    Jangan Lewatkan