Pemkab Lamongan Kucurkan Rp 894,5 Miliar Untuk Bonus Porprov

Pemkab Lamongan Kucurkan Rp 894,5 Miliar Untuk Bonus Porprov
Pemerintah Kab.Lamongan mengucurkan dana sedikitnya Rp 894,5 miliar untuk bonus Porprov bagi peraih medali,

Meski memberi apresiasi atas naiknya prestasi, Fadeli meminta ada evaluasi untuk penyelenggaraan Porprov selanjutnya di Jember. Karena ada beberapa cabor yang meleset perolehan medali emasnya.

Dia kemudian menyebut cabor Panjat Tebing yang meraih 3 perunggu, Petanque masing-masing 1 emas perak dan perunggu, Sepak Bola dengan 1 perunggu dan Atletik juga dengan 1 perunggu.<

Seperti  atletik ini ada 46 emas yang diperebutkan, tapi hanya dapat 1 perunggu. Padahal biaya pembinaanya tidak semahal sepak bola yang hanya memperebutkan 1 emas. Pemetaan potensi seperti ini harus dipertimbangkan untuk meraih prestasi di Porprov selanjutnya,” pesan dia.

Apapun hasilnya, ini sudah yang terbaik, patut disyukuri. Terima kasih Kontingen Lamongan sudah berusaha keras, jangan kendor semangat, yakin bisa juara,” katanya mengakhiri.

Menyoal persiapan Porprov di Jember, Guru Besar Unesa Surabaya Hari Setijono meminta KONI Lamongan mengedepankan pendekatan sport science. “Tadi disebutkan 80 persen atlet di Porprov V ini bisa mengikuti Porprov Jember. Tetap harus dievaluasi, apa bisa berprestasi, kedepankan sport science,” kata dia.

Perolehan medali Kontingen Lamongan itu berasal dari Sepak Bola dengan 1 perunggu, Aeromodelling 2 emas 3 perak 1 perunggu, Panjat Tebing 3 perunggu, Pencak silat 2 emas, Wushu 3 perak, Gulat 1 emas 1 perak, dan Tekwondo 1 perunggu.

Kemudian Catur dengan emas 2 emas 1 perak 3 perunggu, Petanque 1 emas 1 perak 1 perunggu, Panahan 2 perak 1 perunggu, Atletik 1 perunggu, Tarung Derajat 3 emas 2 perak 3 perunggu, Menembak 2 emas 4 perak 1 perunggu

Di Porprov ini Cabor Aeromodelling sukses menjadi juara umum, mempertahankan prestasi Porprov V di Banyuwangi. Kemudian Menembak dan Tarung Derajat juga meraih juara umum. (Rin)