Kediri  

Takmir Masjid Al Khalid Kenalkan Cara Baru Beramal

Takmir Masjid Al Khalid Kenalkan Cara Baru Beramal
Terlihat mesin ATM beras yang mulai difungsikan dan dilaunching, Jumat (8/3/2019).

Slamet juga menguraikan, bagi masyarakat atau dermawan yang inging menyalurkan juga Infag beras, juga bisa datang ke Masjid yang berada di Gang 1 Kelurahan Semampir ini. Untuk bantuan  bisa dalam bentuk beras atau uang seikhlasnya.

“Kalau bentuk beras bisa melalui takmir, tapi kalau uang bisa langsung dimasukkan dalam mesin ATM. Sewaktu-waktu takmir akan mengecek jumlah infaq yang dalam bentuk uang untuk kemudian dibelikan beras kualitas premium untuk dimasukkan dalam mesin ATM,” jelasnya.

Bukan hanya itu, setiap hari Jumat, hasil infaq Masjid juga dibelanjakan makanan bagi jamaah yang sahalat Jumat di Masjid Al Khalid.

” Setiap jumat kita juga sediakan nasi kotak bagi para jamaah,” ucapnya

Terakhir, Slamet menguraikan, inovasi tersebut bukanlah sebagai ajang pamer atau apapun. Karena, Infaq jenis ATM dan juga pemberian makanan nasi kotak hanyalah untuk memakmurkan masjid. “

Semata-mata hanya untuk memakmurkan masjid. Tujuanya, agar anak-anak maupun orang-orang lebih semangat lagi untuk jamaah di Masjid,” tutupnya.(bud)