Selain 2 unit rumah rusak berat, kata Randy, kerusakan juga menimpa 21 unit rumah lainya, yang kondisinya dalam kategori rusak ringan. Kendati demikian, pihaknya tetap akan memberikan bantuan secara maksimal.
” Selain melanjutkan proses evakuasi dan assessment, kami juga memberikan bantuan berupa sembako, kitchen set, kidware, selimut serta tikar, pada para korban terdampak puting beliung”
Sekedar diketahui, hujan deras disertai angin puting beliung di Dusun Sumbergambi Kidul, Desa Sonorejo, Kecamatan Grogol , Kabupaten Kediri, berlangsung, Minggu (17/2/2019) malam.
Dan, kejadian yang berlangsung sekitar pukul 18.00 WIB, dengan durasi beberapa jam lamanya, mengakibatkan 23 unit rumah rusak, meliputi, 2 rumah rusak berat dan 21 rumah rusak ringan serta 300 pohon tumbang.(bud)