Kediri  

Ratusan Kades Geruduk Kantor Bupati Kediri

Ratusan Kades Geruduk Kantor Bupati Kediri
Massa saat mendatangi kantor Bupati Kediri

KEDIRI – Ratusan Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Kediri mendatangi Kantor Pemkab Kediri, Kamis (6/12/2018). Mereka datang untuk meminta kejelasan terkait hak kewenangan Kades terhadap Bupati Kediri, dr. Hj Haryanti Sutrisno.

Sekitar 300 kades berkumpul di masjid kantor Pemkab Kediri pukul 10.00 WIB. Mereka ingin bertemu Bupati Kediri dr. Hj. Haryanti Sutrisno untuk melakukan audensi. Aksi sempat memanas ketika para kades tak ditemui Bupati Kediri atau perwakilan Pemkab Kediri.

Situasi makin memanas saat para kades memaksa masuk Kantor Pemkab Kediri dan dihadang petugas Satpol PP serta petugas kepolisian Polres Kediri. Aksi saling dorong pun terjadi di dalam area kantor Pemkab Kediri.

Ketua Paguyuban Kepala Desa se Kabupaten Kediri, Johansyah Iwan Wahyudi mengatakan, para kades datang ke kantor Pemkab Kediri bukan mencari lawan. Namun mereka ingin meminta kejelasan kepada Bupati Kediri terkait pengisian perangakat desa.

Ratusan Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Kediri mendatangi Kantor Pemkab Kediri, Kamis (6/12/2018)
Ratusan Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Kediri mendatangi Kantor Pemkab Kediri, Kamis (6/12/2018)